Friday 18 January 2013

Cara Mengatasi Kebocoran Dak Beton



Dak Beton Bocor..?? Bagaimana mengatasinya..?? Karena rumah model minimalis biasanya memakai dak beton sebagai atap teras ataupun kanopi diatas jendela, keberadaan dak beton berperan dalam mempercantik tampilan rumah. Masalahnya, dak beton rawan bocor
sehingga ketika musim hujan terlihat rembesan air pada bagian bawah dak. Rembesan air hujan pada dak beton akan meninggalkan noda yang efeknya merusak warna cat dan memperburuk tampilan. Apa yang menyebabkan dak beton bocor dan bagaimana mencegah serta mengatasi kebocoran tersebut? Mari kita telaah bersama.

Ada beberapa kemungkinan penyebab bocornya dak beton yang mengakibatkan merembesnya air hujan. Diantaranya adalah tidak menyatunya sambungan beton akibat pengeringan cor yang berbeda, hal ini terjadi bila pengecoran dilakukan tidak dalam satu waktu misalnya menyambung cor beton lama dengan yang baru. Penyebab lainnya adalah penggunaan material yang kurang bagus, pengadukan material yang tidak merata, terjadinya perubahan struktur seperti akibat adanya gerak (gempa), salah perhitungan struktur, kemiringan yang kurang, tidak menggunakan water proof ataupun menggunakan namun memakai water proof kualitas rendah. Kebocoran bisa juga terjadi karena jarang tulangan yang tidak standar demi menghemat material (penghematan yang salah).

Nah, bagaimana mencegah ataupun mengatasi kebocoran dak cor beton tersebut?
Pencegahan pertama dan yang paling penting adalah saat membangun rumah jangan sembarangan memakai kontraktor apalagi menggunakan tenaga langsung (tanpa kontraktor) bila Anda tidak memiliki pengetahuan dan pengalaman dalam membangun rumah. Pilihlah kontraktor yang amanah dalam mengerjakan proyek rumah tinggal Anda.
Pencegahan lainnya adalah dengan menggunakan water proof untuk melapisi dak beton Anda. Juga dengan memperhatikan derajat kemiringan permukaan dak beton, agar air cepat mengalir dan tidak menggenang pada permukaan dak beton.

Bila dak beton Anda terlanjur bocor cobalah atasi dengan cara berikut :
1. Cek penyebab kebocoran.
2. Kebocoran yang disebabkan oleh kesalahan struktur, material tidak standar, jarak tulangan yang terlalu jarang, permukaan yang kurang miring dan sejenisnya hanya bisa diatasi dengan memperbaiki (renovasi) dak beton yang bermasalah tersebut.
3. Kebocoran yang diakibatkan oleh pemaikaian water proof berkualitas rendah bisa diatasi dengan membongkar atau lebih tepatnya mengupas lapisan water proof lama untuk selanjutnya memberi lapisan water proof baru. Sumber


BALITON CLC
Cara Praktis, Hemat, Cepat dan Kokoh untuk Ningkat Rumah

tokoku99.com
Dapatkan informasi sekitar Persoalan Rumah, klik link berikut ini:
Facebook Twitter WordPress | BlogSpot | Google Sites | Google Plus

No comments:

Post a Comment